Cara Kerja Mesin Motor Listrik Pada Motor dan Mobil Listrik
Dunia Otomotif khususnya motor dan mobil kian hari mengalami perkembangan yang tidak bisa dikatakan biasa saja, karena tekhnologi yang dipakai semakin canggih dalam cara yang cukup pesat. Dunia Otomotif mobil dan motor yang kini telah memasuki babak baru dimana telah memasuki tekhnologi listrik pada mesinnya pun tidak bisa diabaikan begitu saja, demi agar mampunya kita untuk beradaptasi dalam mengikuti perubahan dan perkembangannya.
agar tidak tertinggal, untuk itu kita perlu tahu soal apa itu mesin listrik, cara kerja mesin listrik terhadap motor dan mobil listrik, serta kelebihan dan kekurangannya. untuk itu, mari simak pembahasan soal cara kerja mesin pada motor dan mobil listrik berikut.
Apa Itu Motor Listrik dan Cara Kerjanya?
Motor listrik yang saat ini banyak digunakan pada kendaraan baik roda dua maupun roda empat merupakan alat yang mampu mengubah energi listrik menjadi sebuah energi mekanik begitupun sebaliknya mengubah energi mekanik menjadi energi listrik yang kita sering sebut sebagai dinamo atau generator.
dan sebenarnya, jauh sebelum motor ataupun mobil listrik begitu marak diproduksi dan terlihat saat ini. kita sudah lebih dulu mengenal beberapa barang-barang ataupun benda yang menggunakan teknologi ini dalam kehidupan kita sehari-hari. seperti : kipas angin, mesin cuci, vacum cleaner dan lain-lain.
dan cara kerja mesin listrik ini terhadap motor listrik ataupun mobil listrik ialah dengan cara, dimana sesaat energi listrik diberikan kepada mesin listrik, maka selanjutnya motor listrik akan mengkonversi energi listrik tersebut menjadi energi mekanik dalam bentuk putaran atau rotasi pada mesin listrik.
selanjutnya, putaran mesin tersebut memutar transmisi untuk kemudian memberikan energi putaran kepada roda baik itu motor ataupun mobil agar bisa berjalan.
Apakah Mobil ataupun Motor Berjenis Listrik Menggunakan Baterai?
Jenis Baterai Pada Motor dan Mobil Listrik
Jenis baterai seperti Ultracapacitor, Nickel Cadmium, Lead-Acid, Solid State dan juga nickel metal Hidryde (NiMH) merupakan jenis baterai yang dapat dan bisa digunakan pada Mesin Motor Listrik baik Mobil ataupun Motor Listrik. namun jenis yang umum digunakan pada mobil dan motor listrik adalah jenis Lithium Ion (Li-ion).