5 Tips untuk Jadi Reseller Sukses

 

tips jadi reseller sukses

Menjadi Reseller merupakan pilihan alternatif untuk wajib dan harusnya dicoba oleh banyak orang yang membutuhkan tambahan penghasilan saat ini. jumlah peminat dari pekerjaan ini seiring berjalannya waktu juga meningkat dengan drastis. saking populernya, karena selain mudah untuk dilakukan karena dapat dikerjakan oleh hampir segala usia dan gender yang berbeda. reseller juga menjadi ladang buat para pelajar yang ingin menambah uang jajan karena nyaris tidak butuh modal.

hal yang penting untuk anda ketahui dari menjadi seorang reseller ini sendiri adalah, merupakan pekerjaan dimana anda diwajib dan haruskan buat memasarkan atau menjual suatu produk tertentu yang ingin anda jual dan jajakan. modal dan cara nya cukup dengan smartphone ditangan, maka semuanya dapat anda kerjakan, untuk raih sukses.

dan bagi anda yang sudah mulai tertarik untuk menjadi seorang reseller berikut adalah 5 Tips untuk jadi reseller sukses dengan penghasilan berlimpah bahkan ada yang tanpa modal.

Tentukan Produk Yang Akan Dijual

tentukan Produk yang akan dijual


Hal utama yang perlu anda ingat dan ketahui dari yang pertama ini adalah apakah produk tersebut sesuai dengan minat jual anda dan dapat mencapai pasar yang anda miliki saat ini. sebaiknya, jangan memilih produk yang ingin dijual hanya berdasarkan hits atau banyak dijual orang.

untuk bisa jadi reseller sukses anda harus bisa pilih dan tentukan produk yang bagus dan sesuai untuk tempat dan kepada siapa saja anda akan menjualnya. kunci dari point pertama ini adalah jelinya anda melihat kebutuhan pasar yang ada lalu berikutnya mulai miliki strategi untuk mengembangkan pasar juga produk lain ketika satu produk tersebut telah dipercaya oleh para konsumen setia.

Persiapkan Modal dan Tempat Usaha

Hal ini bisa anda lakukan jika telah mengerjakan point pertama dengan sangat baik tentunya. dimana keuntungan atau hasil usaha nantinya akan anda pakai buat mempersiapkan modal dan tempat usaha menjadi lebih besar dan luas. keuntungan dari reseller type ini adalah keyakinan atau trust dari para konsumen yang semakin terjaga. karena tau anda memiliki tempat untuk mereka dapat menyampaikan komplain sewaktu-waktu.

Jalin Kerjasama yang Baik dengan Para Produsen & Supplier

kerjasama yang baik dengan costumer


Hal yang jangan sampai anda abaikan untuk jadi reseller sukses. karena tanpa hubungan baik dengan para pihak-pihak penting tersebut, tentu supply barang ke anda tidak akan berjalan dengan lancar. yang sudah pasti akan berpengaruh besar terhadap kelangsungan bisnis reseller anda nantinya.

Fokus Pada Kegiatan Promosi dan Penjualan

Konsisten adalah kunci utama dalam menjalankan tahap keempat ini. jangan sampai penjualan yang sedang surut mematahkan semangat berjualan anda, begitupun jangan sampai penjualan yang sedang bagus justru mengalihkan perhatian anda untuk bersantai dan menunda-nunda waktu promosi dan berjualan.

ingat, tiap hari selalu ada bermunculan reseller-reseller baru yang bisa jadi juga menjual produk yang sama dengan milik anda. jadi, jika anda tidak fokus dan mengalihkan perhatian dikarenakan kedua hal tersebut, bersiaplah untuk di salip oleh para saingan.

Membangun Hubungan Yang Baik Dengan Konsumen

jalin hubungan baik produsen dan seller


dan yang terakhir dari tips untuk jadi reseller sukses adalah menjalin hubungan baik dengan para pelanggan ataupun konsumen. yang patut anda ingat adalah bahwa semakin banyak konsumen yang anda miliki atau menanyakan barang kepada anda. artinya, akan semakin banyak pula isi kepala dan sifat yang harus anda mengerti dan pahami.

bersikaplah penuh kesabaran, ketenangan dan keramahan dengan mereka semua dan tentunya dengan cara-cara dan sikap yang berbeda sesuai karakter dari masing-masing mereka. terima keluhan mereka dengan baik, dan ucapkan terima kasih bagi mereka yang bersedia berkunjung ataupun membeli produk yang anda jual.

kelima hal diatas merupakan bagian yang sangat mendasar namun sangat penting dan vital kehadirannya bagi diri kamu yang ingin sukses menjadi seorang reseller. jadi mari sama belajar, dan semoga kita semua sukses menjalani segala jenis usaha yang kita miliki saat ini.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url