5 Tips dan Cara Membuat Surat Lamaran Kerja yang Baik dan Benar

cara membuat surat lamaran yang baik dan benar


 Sampai saat ini, barangkali masih banyak orang yang bingung dan bertanya bagaimana cara membuat surat lamaran kerja. alasan kenapa surat lamaran kerja harus dibuat dengan baik dan benar adalah dikarenakan surat lamaran merupakan hal pertama yang menentukan apakah seseorang pantas untuk dipanggil atau diundang interview atau tidak.

maka dari itu, sangat penting rasaya untuk mengetahui tentang bagaimana cara membuat sebuah surat lamaran kerja yang baik dan benar. berikut kami uraikan 5 hal penting didalam membuat sebuah surat lamaran kerja.

1. Pakai Tata Bahasa yang Baik dan Benar

Hal pertama yang harus anda perhatikan dalam membuat surat lamaran kerja adalah mengetahui tentang bagaimana menggunakan bahasa dan kata yang baik didalamnya.

bahasa yang dibenarkan dalam sebuah surat lamaran kerja tentu adalah bahasa formal. bahasa Indonesia yang memakai EYD (Ejaan yang Disempurnakan) dengan tepat. bukan bahasa daerah apalagi bahasa sehari-hari dan gaul yang biasa kita gunakan dalam komunikasi.

2. Pakai Bahasa yang Tidak Bertele-tela dan Tersusun dengan Rapi

Hindari semua kata pembuka yang lebih kepada basa basi ketika membuat surat lamaran kerja. gunakan kata kalimat yang tertata rapi didalamnya sehingga surat lamaran kerja yang kamu kirim enak dibaca oleh para HR dan juga User di tempat kamu melamar kerja.

3. Jelaskan Posisi yang diinginkan dan Pengalaman yang Kamu miliki Untuk bisa Mendapatkannya

Hal ini Merupakan hal penting dan krusial dari bagaimana cara membuat surat lamaran kerja. hal yang sering dilupakan oleh para pelamar adalah tidak menjelaskan hal yang ingin mereka lamar didalam surat lamarannya.

meskipun pada amplop lamaran kamu sudah meletakkan posisi yang dilamar (karena ini wajib, agar para perekrut bisa memisahkan antara lamaran ke posisi satu dan lainnya). kamu juga harus bisa menjelaskan potensi yang kamu punya.

sehingga mereka bisa mempertimbangkan untuk kamu dipanggil interview nantinya. dan mencocokkan antara isi lamaran yang kamu punya dengan semua jawaban dan penjelasan kamu atas diri sendiri ketika proses interview nantinya.

4. Kirimkan Semua Berkas Pendukung yang Dibutuhkan Perusahaan

Misalkan perusahaan meminta tambahan Sertifikat tertentu untuk posisi tertentu yang kamu lamar. apabila memang kamu menginginkan posisi tersebut dan sesuai dengan kualifikasi mereka dan mempunyai semua persyaratan yang perusahaan tempat kamu melamar inginkan. 

maka jangan sampai tidak ikut mengirimkan semua berkas yang mereka minta tersebut. hal ini menjadi krusial nantinya, meskipun kamu memenuhi syarat dari hal pengalaman dan juga basic pendidikan. namun akan menjadi nilai minus apabila semua berkas persyaratannya tidak kamu penuhi didalam surat lamaran kerja.

5. Lengkapi Data-Data yang Diminta Perusahaan.

dan yang terakhir dari bagaimana cara membuat surat lamaran kerja adalah, lengkapi data-data pribadi milik kamu didalamnya. seperti Pas Photo, KTP, Kartu Keluarga, CV dan SKCK (Jika Diminta). dan tentunya tidak lupa adalah Ijazah atau dokumen pendidikan yang membuktikan bahwa kamu kompeten untuk posisi yang sedang dilamar.

demikian saja uraian singkat kami tentang cara bagaimana membuat sebuah surat lamaran kerja. yang tentunya adalah cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar. dan sampai ketemu lagi pada artikel-artikel kami lainnya. semoga membantu. stay health dan Produktif. 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url